Tingkatkan Budaya Meneliti, Dosen Berkolaborasi Dengan Mahasiswa
Operation Selasa, 9 Juli 2013 . in Berita . 1182 views

 

Gema-UIN Maliki terus meningkatkan budaya akademik. Salah satunya dengan memperkuat budaya meneliti bagi dosen maupun mahasiswa. Salah satu Dosen Fakultas Psikologi Fathul Lubabin Nuqul M.Si diundang oleh Kementerian Agama sebagai pemakalah dalam ajang Call For Paper The Second International Symposium on Empowering Madrasa in The Global Context yang diadakan oleh Badan Litbang Kementerian Agama pada bulan September tersebut. Dalam penelitian ini, Lubab berkolaborasi dengan mahasiswa. “Ini dilakukan agar memotivasi mahasiswa untuk melakukan penelitian,”Ujar bapak yang juga wakil Dekan I Fakultas Psikologi itu.

Penelitian merupakan salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi, sehingga sangat penting untuk dibudayakan dalam lingkungan akademik. Salah satu upaya tersebut terlihat dari banyaknya dosen yang gemar berkarya melalui penelitian baik untuk pengetahuan individu, jurnal maupun mengikuti seminar. Sehingga sangat penting bagi dosen maupun mahasiswa untuk terus menciptakan budaya meneliti di kampus. Ini dilakukan guna menciptakan budaya akademik yang bermanfaat, salah satunya duniai penelitian.

Penelitian ini mengangkat tema Cognition Without Affection : A Reffection For Acceleration Program On Madrasa. Yang merupakan cerminan pada madrasah yang menyelenggarakan program akselerasi. Pada penelitian ini Lubab berkolaborasi dengan beberapa mahasiswa yaitu Oktalia Rahmawati (mahasiswa semester 6), Dwi Chandra Pranata (mahasiswa semester 4) serta Zamroni yang merupakan staf di fakultas Psikologi. Menurut Zamroni penelitian ini merupakan sebuah fenomena yang terjadi pada program akselerasi di berbagai madrasah di Jawa Timur yang lebih condong memperhatikan kognisi dari siswa padahal afeksi juga sangat berperan dalam menunjang prestasi belajar siswa. “Sehingga nantinya akan memberikan saran kepada penyelenggara pendidikan akan pentingnya afeksi dan kognisi dalam meningkatkan kemampuan akademik dan pengembangan diri siswa” Ujar Staf Lembaga Psikologi Terapan tersebut. (dcp)

(Operator)


Berita Terkait


UNIVERSITAS ISLAM NEGERI
MAULANA MALIK IBRAHIM MALANG
Jalan Gajayana No. 50 Malang 65144
Telp: +62-341 551-354 | Email : info@uin-malang.ac.id

facebook twitter instagram youtube
keyboard_arrow_up