REKTOR: JALIN RELASI BAIK DENGAN MAHASISWA
Iffatunnida Selasa, 11 Agustus 2020 . in Berita . 421 views
2894_pedagogik1.jpg

GEMA-Kewajiban dosen tidak hanya sebatas mentransfer ilmu kepada mahasiswa. Lebih dari itu, untuk mempermudah proses mengajar, seorang dosen juga harus menjalin hubungan yang positif dengan mahasiswa. Hal ini ditekankan Rektor UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Prof. Dr. Abdul Haris, M.Ag. saat menghadiri Pelatihan Pedagogi di hadapan 53 dosen, Selasa (11/8).
Ia juga menegaskan bahwa UIN Malang mengintegrasikan keilmuan pesantren dan perguruan tinggi. Hal tersebut diperlengkap dengan empat pilar yang sudah mengakar di kampus, yakni Kedalaman Spiritual, Keagungan Akhlak, Keluasan Ilmu, dan Kematangan Profesional. “Semua itu merupakan hasil breakdown dari visi-misi kampus,” lanjutnya.
Maka, apapun yang dosen lakukan harus merujuk pada dasar keilmuan di UIN Malang. Baik itu dalam melakukan riset maupun tri dharma lainnya. “Jika ini ditanamkan dan diaplikasikan maka saya yakin semua dosen akan menjadi expert di bidangnya masing-masing,” tutur Prof. Haris. (aj/nd)

(INFOPUB)


Berita Terkait


UNIVERSITAS ISLAM NEGERI
MAULANA MALIK IBRAHIM MALANG
Jalan Gajayana No. 50 Malang 65144
Telp: +62-341 551-354 | Email : info@uin-malang.ac.id

facebook twitter instagram youtube
keyboard_arrow_up