Daftar Penulis: Abadi Wijaya


UIN Malang dan Universitas Islam Madinah Sepakati Kerjasama Akademik Baru
Selasa, 6 Agustus 2024 . in Berita . 84 views
7482_saudi2.jpg


HUMAS UIN MALANG - Universitas Islam Negeri (UIN) Malang dan Universitas Islam Madinah telah menandatangani kesepakatan kerjasama akademik yang baru pada tanggal 28-31 Juli 2024. Kunjungan resmi ini merupakan tindak lanjut dari kerjasama yang telah dijalin oleh UIN Malang sejak tahun 2014.
Delegasi dari UIN Malang terdiri dari Prof. Wahidmurni, Basri, Ph.D., dan Dr. Khoirul Hidayah. Mereka disambut oleh beberapa pejabat tinggi dari Universitas Islam Madinah, termasuk Dr. Abdulwahed, Direktur Bagian Kerjasama dan Pertukaran Informasi, Dr. Ahmad Alawaji, Direktur Pascasarjana dan Riset, Dr. Hasan Banajah, Kepala Bagian PMB, dan Dr. Majed Alzahrani, Wakil Ketua Lembaga Pengembangan & Penjaminan Mutu.
Kesepakatan yang dicapai mencakup berbagai kolaborasi akademik, antara lain dalam bidang pengajaran, bimbingan akademik, pengujian tugas akhir, dan review karya ilmiah. Diharapkan kerjasama ini dapat memperkuat program pascasarjana di kedua universitas, serta mendorong UIN Malang untuk mencapai reputasi internasional.
"Kolaborasi ini adalah langkah strategis untuk meningkatkan kualitas akademik dan penelitian di kedua universitas. Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat besar bagi mahasiswa dan dosen, serta membawa UIN Malang menuju status kampus bereputasi internasional," ujar Prof. Wahidmurni.
Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi pengembangan akademik di kedua lembaga pendidikan tinggi ini, dan diharapkan dapat membuka peluang kerjasama lebih lanjut di masa mendatang.

Penulis: Khoirul Hidayah

Lebih Lanjut »
Kunjungan Pascasarjana UIN Malang ke Universitas Islam Madinah: Perkuat Kerjasama untuk Seminar Internasional
Selasa, 6 Agustus 2024 . in Berita . 58 views
7481_suudiah.jpg

HUMAS UIN MALANG-Dalam upaya memperkuat kerjasama dengan perguruan tinggi luar negeri, program pascasarjana UIN Malang telah melakukan kunjungan ke Universitas Islam Madinah. Kunjungan ini bertujuan untuk menindaklanjuti kerjasama yang telah terjalin sejak tahun 2014 dan menghasilkan kesepakatan bersama dalam mendukung kegiatan seminar internasional pascasarjana UIN Malang, yaitu IC-ISLEH.
Dalam kunjungan tersebut, Prof. Wahidmurni, Direktur Pascasarjana UIN Malang, menyetujui penyelenggaraan seminar internasional dengan Universitas Islam Madinah dalam bentuk narasumber, peserta, dan publikasi hasil konferensi. Kesepakatan ini disambut baik oleh Dr. Ahmad Alawaji, Direktur Pascasarjana dan Riset, serta Dr. Abdulwahed, Direktur Bagian Kerjasama dan Pertukaran Informasi Universitas Islam Madinah, dalam pertemuan yang berlangsung di ruang Kantor Wakil Rektor Urusan Pascasarjana dan Riset pada tanggal 30 Juli 2024.
Pada tahun 2023, Universitas Islam Madinah telah berpartisipasi sebagai narasumber dalam seminar internasional UIN Malang, namun penyelenggaraan tersebut belum mencakup keseluruhan aspek yang direncanakan. Dengan adanya kesepakatan baru ini, diharapkan kerjasama pada tahun 2024 dan seterusnya dapat berjalan lebih baik, meliputi partisipasi peserta dan publikasi hasil seminar.
Kerjasama ini diharapkan dapat memperkuat hubungan antara kedua institusi dan memberikan manfaat besar bagi perkembangan akademik dan penelitian di kedua perguruan tinggi. (irul)

Penulis: Khoirul Hidayah

Lebih Lanjut »
UIN Malang Menyambut Kunjungan Inspektorat Jenderal Kemenag RI
Selasa, 6 Agustus 2024 . in Berita . 210 views
7477_itjen.jpg

HUMAS UIN MALANG – Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim Malang menerima kunjungan dari Inspektorat Jenderal (Itjen) Kementerian Agama (Kemenag) RI pagi ini. Tim Itjen yang dipimpin oleh Nur Endah Triwidiyanti, Akhmad Hriyanto, Tri Kurnianto Muhammad Abdu,  Ida Dwi Lestar dan Abdul Hamid datang untuk melakukan silaturahmi dan sekaligus mengadakan review penyerapan keuangan SFD di Project Management Unit (PMU) guna meningkatkan kinerja. Selasa, 6 Agustus 2024.

Dalam kunjungan tersebut, Itjen ingin melihat langsung progres pembangunan serta laporan keuangan untuk memastikan semuanya berjalan sesuai aturan yang ada. "Itjen ingin bisa memberikan laporan keuangan yang sesuai dengan aturan yang ada," jelas seorang perwakilan dari Itjen.

7478_itjen2.jpg

Rektor UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, Prof. Dr. H.M. Zainuddin, MA, dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat datang dan terima kasih kepada tim Itjen Kemenag RI. Beliau juga memaparkan perkembangan terbaru dari kampus UIN Malang. "Alhamdulillah, pada Februari lalu, gedung Islamic Tutorial Center (ITC) dan Dormitory diresmikan langsung oleh Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas," ujar Prof. Zainuddin.

Gedung baru ini akan mulai ditempati oleh 1.400 mahasiswa baru pada tahun ajaran ini. Prof. Zainuddin juga meminta Manajer PMU, Zainal Habib, M.Hum, untuk menyiapkan segala kelengkapan guna menunjang pendidikan para mahasiswa baru.

Pembangunan gedung baru yang membentuk kata "Arrahim" ini telah mencapai 60 persen dan diharapkan dapat segera selesai sesuai target. Pembangunan ini merupakan prioritas program nasional, sehingga pengawasan dan dorongan dari Itjen sangat diperlukan agar target tercapai.

Selain itu, UIN Maulana Malik Ibrahim Malang saat ini masuk dalam 16 besar perguruan tinggi Islam terbaik dunia versi UniRank. Prestasi ini semakin memperkuat reputasi kampus yang berlogo Ulul Albab tersebut sebagai institusi pendidikan unggul dengan reputasi internasional.

Lebih Lanjut »
Perkuat Upaya Internasionalisasi, UIN Malang Akan Berangkatkan 30 Mahasiswa Ikuti Student Exchange ke Eropa
Senin, 5 Agustus 2024 . in Berita . 398 views
7474_exc.jpeg

HUMAS UIN MALANG – Project Management Unit (PMU) UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, kembali melaksanakan program pertukaran pelajar (student exchange) ke Perguruan Tinggi yang ada di wilayah Benua Eropa. Rencananya di tahun kedua ini, kegiatan student exchange akan diikuti oleh sebanyak 30 mahasiswa terpilih, yang terdiri dari 20 peserta lulus kategori fully funded (dibiayai sepenuhnya), 5 peserta lulus kategori partial funded (dibiayai setengah), dan 5 peserta lulus kategori self funded (biaya mandiri). Dari ke-30 mahasiswa yang lolos seleksi tersebut, berasal dari fakultas yang berbeda-beda. 

7476_exc.jpg

Pada pertemuan perdana, Senin (5/8/2024) di Ruang Senat Gedung Rektorat Lantai 4, Dr. Zainal Habib, M.Hum., selaku Manajer PMU UIN Maliki Malang menyampaikan laporan bahwa total pendaftar di tahun ini tidak jauh berbeda dengan tahun sebelumnya dan untuk pelaksanaan tahun ini, setiap fakultas ada perwakilan mahasiswa yang lolos sebagai peserta. Lebih lanjut, beliau juga menyampaikan bahwa, peserta wajib mengikuti pembekalan selama 2 bulan. Dalam kesempatan yang sama, Rektor UIN Maliki Malang, Prof. Dr. H.M. Zainuddin, M.A. memberikan arahan kepada peserta student exchange dengan menceritakan pengalaman beliau ketika berkunjung ke beberapa negara yang ada di Eropa agar dapat dijadikan sebagai bekal para peserta. Beliau juga berpesan kepada peserta untuk merekam seluruh kegiatan selama program dalam bentuk sebuah karya tulis agar dapat dijadikan sebagai sebuah portofolio bagi peserta. Terlebih, saat ini UIN Maulana Malik Ibrahim Malang masuk kedalam Top 16 Universitas Islam Internasional di Dunia.

7475_exc.jpeg

Selain itu, para peserta juga mendapatkan pengarahan terkait dengan teknis pelaksanaan yang disampaikan oleh Tim PMU. Para peserta diminta untuk segera melengkapi informasi data diri dan juga menyampaikan terkait kesiapan dalam mengikuti program ini. Terakhir, Kepala Kantor Urusan Internasional (KUI) Prof. Dr. Hj. Like Raskova Octaberlina, M.Ed., menyampaikan selamat dan memberikan semangat kepada seluruh peserta yang terpilih karena tidak semua orang mendapatkan kesempatan luar biasa ini. Dengan terselenggaranya pelaksanaan program student exchange ini, diharapkan dapat memberikan pengalaman berharga dan memperkaya pengetahuan para mahasiswa UIN Maulana Malik Ibrahim Malang secara global serta dapat meningkatkan reputasi Universitas yaitu sebagai Kampus Unggul Bereputasi Internasional.

 

Reporter & Fotografer: Ariel Alvi

Editor: Edy Hyto

Lebih Lanjut »
Kolaborasi dan Sosialisasi Internasional, Delegasi UIN Malang kunjungi Arab Saudi
Senin, 5 Agustus 2024 . in Berita . 163 views
7467_meet.jpg

HUMAS UIN MALANG-Dalam rangka mencapai visi reputasi internasional, delegasi UIN Malang melakukan sosialisasi penerimaan mahasiswa internasional di Arab Saudi pada 28 Juli 2024

Delegasi yang terdiri dari Wakil Rektor bidang Akademik, Kepala Biro Adminstrasi Akadmik, Kemahasiswaan dan Kerjasama, serta pengelola Kantor Urusan Internasional melakukan agenda sosialisasi di Universitas Islam Madinah berkolaborasi dengan Pascasarjana, Bagian Penerimaan Mahasiswa, dan Bagian Kemahasiswaan Univ. Islam Madinah Arab Saudi.

Selain itu, delegasi UIN Malang jg memnfaatkan pertemuan tersebut untuk melakukan penguatan kerjasama di bidang tridharma yang sebelumnya sudah dijalin sejak 2014. Pertemuan tersebut melahirkan rekomendasi implementasi kegiatan kolaboratif dalam bidang pertukaran dosen, joint research, kolaborasi publikasi dan review jurnal ilmiah internasional, pembimbingan dan pengujian tugas akhir mahasiswa dan pendampingan peningkatan Quality Assurance. Rekomendasi tersebut ditandatangani bersama oleh Direktur Pascasarjana UIN Malang, Prof Wahidmurni dan Dr. Ahmad bin Saeed Alawaji Direktur Pascasarjana Univ Islam Madinah,

7468_saa.jpg
Foto bersama dengan siswa Sekolah Indonesia Luar Negeri Jeddah setelah sosialiasasi penerimaan mahasiswa baru internasional

Pertemuan di UIM diakhiri dengan ramah tamah dan kunjungan ke Perpustakaan Pusat dan beberapa kantor program kegiatan dan fasilitas mahasiswa Univ. islam Madinah.

Delegasi UIN Malang melanjutkan perjalanannya ke Sekolah Indonesia Makkah (SIM) dan Sekolah Indonesia Jeddah (SIJ). Selain sosialisasi kepada siswa SIM yang terdiri dari siswa WNI, ada juga bebeapa siswa warga negara ganda mengikuti orang tuanya yang berasal dari Arab Saudi, Palestina, Suriah, Yaman dan Pakistan. Sebagai informasi, terdapat 11 mahasiswa di UIN Malang lulusan SIM yang diterima di berbagai program studi di antaranya Farmasi dan Pendidikan Dokter.

Masing-masing agenda di SIM dan SIJ diperkuat dengan kesepakatan kerjasama dalam penerimaan mahasiawa baru dengan skema Golden Ticket pada jalur Kemitraan dan pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi bagi dosen dan mahasiswa melalui program praktik magang atau asistensi mengajar (MBKM).

Puncak kegiatan di Arab Saudi berakhir di Kantor Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Jeddah. Dalam pertemuan tersebut, KJRI Jeddah membuka peluang bagi UIN Malang untuk melakukan program magang mahasiswa, pengabdian masyarakat untuk dosen dan mahasiswa, pendampingan Pekerja Migran Indonesia (PMI), dan trauma healing bagi anak-anak PMI.

Lebih Lanjut »
Maju Tak Gentar! Balya Rengkuh Prestasi dan Riset di Usia Muda
Sabtu, 3 Agustus 2024 . in Berita . 187 views
7464_balya.jpg

HUMAS UIN MALANG - Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI) Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN Maliki) Malang berhasil mencetak mahasiswa terbaik. Balya Ziaulhaq Achmadin, seorang mahasiswa PAI yang lulus dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,97. Di mana nama tersebut disebut oleh Dr. Marno, M.Ag (Wakil Dekan 3 Bidang Kemahasiswaan) kategori mahasiswa berprestasi pada kegiatan Yudisium FITK Periode II di Aula Microteaching Kampus 1 UIN Malang, Rabu (31/7) lalu.

Ditemui terpisah, Balya Ziaulhaq Achmadin mengaku bersyukur atas prestasi akademiknya, sehingga ia tak cepat puas diri dan menjaga ritme belajar. “Alhamdulillah sedari semester awal selalu mendapat nilai tertinggi yang bisa jadi pecutan bagi saya pribadi untuk konsisten di setiap langkah saya,” ucapnya syukur.

Balya, sapaan akrabnya, memang dikenal sebagai mahasiswa yang bersikeras dalam menuntut ilmu. Buktinya, setiap semester ia memimpin perolehan IPK tertinggi diantara teman-temannya. Melalui prodi PAI, ia mengungkapkan alasannya gigih saat kuliah. “saya berusaha menjaga Marwah Fakultas Ilmu Tarbiyah & Keguruan UIN Maulana Malik Ibrahim yang merupakan lembaga pencetak generasi intelek yang ulama dan ulama yang intelek, generasi pendidik di masa mendatang," katanya.

Kegigihannya itu membawanya memiliki berbagai prestasi yang membanggakan. Prestasi tersebut diantaranya, Juara 1 Research Category Winner Platinum International Education Competition University Malaya 2024 (IEC2024), Juara 1 Research Category Winner Platinum 2nd International Competition of Research, Idea and Innovation on Teaching and Learning University Malaya 2023 (IC-RiTel.2023), dan Juara I Nasional Esai Terbaik dalam Loma Esai Persatuan Pelajar Indonesia Yaman Tahun 2022.

Selain itu, Balya mempunyai kekayaan intelektual yang terpublikasi. Kekayaan itu berupa tulisan-tulisan yang telah ia kaji dan termuat dalam jurnal-jurnal bereputasi maupun prosiding ternama. Publikasi Ilmiah Penulis Pertama dengan Judul "Model of Tafsir Bi Al- Matsur Approach Relevance to Islamic Education: a Chronological Review of Qur'anic Interpretation" pada Jurnal At-Turats: Journal of Islamic Education Sinta 3 (Vol. 18, No.1, Tahun 2024), Publikasi Ilmiah Penulis Pertama dengan Judul "Synchronization the Merdeka Curriculum at Madrasah Aliyah Learning Akidah Akhlak: Facing The Challenges of Moral Degradation in the Era of Society 5.0" pada Jurnal JRTIE: Journal of Research and Thought on Islamic Education Sinta 3 (Vol. 7, No. 1, Tahun 2024), dan Publikasi Ilmiah Proseding Annual International Conference on Islamic Education for Students, Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan 2023 (Vol. 2, No. 1, Tahun 2023).

7465_balya.jpg

Kekayaan intelektual berikutnya, HAKI Penelitian Mahasiswa & Dosen sebagai Ketua Peneliti Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang dengan Judul "Upaya sinkronasi implementasi pembelajaran akhidah akhlaq kurikulum merdeka dengan fenomena degradasi moral era society 5.0 (studi kasus pada Madrasah 'Aliyah Negeri 2 Blitar)" tahun 2023.

Mahasiswa asal Tulungagung itu dari awal berkomitmen bahwa keberhasilannya itu sebagai upaya mempersiapkan diri untuk terjun ke dunia kerja. Oleh karenanya, ia terus belajar, dan memberikan kontribusi lebih besar kepada bangsa. 

Komitmen itu dibuktikannya dengan menempuh kuliah Program Magister Pendidikan Agama Islam di Pascasarjana UIN Malang melalui program percepatan (fast-track), tujuannya adalah sebagai pengembangan diri sekaligus upaya menyumbangkan pikiran dan kecerdasan bagi tanah air.

Menurutnya, mental dan semangat yang mencuat melambung tinggi tanpa batas hingga saat ini menjadi ikhtiar bersama dalam pengabdian untuk negeri. "Kami punya usaha yang tegak untuk menatap masa depan, kami tak gentar, kami tak gentar untuk melangkah dan bersaing dengan ribuan sarjana sarjana dari perguruan tinggi ternama," tegasnya semangat.

7466_balya.jpg

Sebagai mahasiswa yang ingin menginspirasi sesama, Balya berpesan sekaligus mengajak teman-temannya untuk tetap berada di barisan akademisi yang mampu menjaga nama baik almamater UIN Malang di manapun berada dan terus berusaha menjadi yang terbaik dalam segala hal, dengan keyakinan bahwa dengan berprestasi, ia juga bisa memberikan yang terbaik untuk lingkungan sekitarnya. (sf)

Reporter dan Fotografer : Sulthan Fathani Elsyam dan Dok. FITK

 

Lebih Lanjut »
Koperasi Mahasiswa Padang Bulan UIN Malang Raih Prestasi di Lomba Kopma/Kopmil Jawa Timur 2024
Jumat, 2 Agustus 2024 . in Berita . 207 views
7462_kopma.jpg

HUMAS UIN MALANG-Pergerakan koperasi di Indonesia memerlukan peran aktif generasi milenial untuk berkembang lebih pesat di masa mendatang. Memanfaatkan bonus demografi periode 2020-2030, generasi milenial di Jawa Timur yang mencakup hampir 50% dari populasi menjadi potensi besar. Namun, menurut Jurnal Koperasi dan UKM edisi No.7 "Koperasi Menembus Generasi Milenial", persepsi generasi ini terhadap koperasi masih kurang baik. Oleh karena itu, Dinas Koperasi & UKM Provinsi Jawa Timur mengadakan Lomba Koperasi Mahasiswa/Milenial untuk meningkatkan minat mereka terhadap koperasi.
Pada tanggal 18 Juli 2024, Koperasi Mahasiswa (Kopma) Padang Bulan dari UIN Malang berhasil meraih Juara 3 dalam Lomba Kopma/Kopmil Jawa Timur 2024. Kompetisi ini, yang berlangsung selama dua minggu dari tahap penyisihan hingga final, diikuti oleh berbagai koperasi dari seluruh penjuru Jawa Timur. Tim Kopma Padang Bulan berhasil menembus babak semifinal 10 besar dan menonjol sebagai salah satu koperasi yang paling inovatif dan efektif dalam mengelola operasionalnya.
Kompetisi ini sangat kompetitif, diselenggarakan oleh Dinas Koperasi & UKM Provinsi Jawa Timur. Setiap koperasi diharuskan mempresentasikan pitch deck bisnis dan profil koperasi yang matang. Tim Kopma Padang Bulan UIN Malang menunjukkan kemampuan manajerial dan inovatif mereka dengan sangat baik, sehingga berhasil meraih posisi ketiga dalam kompetisi yang bergengsi ini.

7463_kpo.jpg


Delegator utama tim, Muhammad Fatur Rifki (Manajemen) dan Muhammad Qurais Shihab (Manajemen), bersama tim supporting Krisna Aditiya Wibowo (Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan) dan Farah Fadhila Rahmawati (Fakultas Syariah), menunjukkan dedikasi serta kemampuan luar biasa dalam menghadapi persaingan ketat. Mereka mempersiapkan segala aspek presentasi dengan teliti, mulai dari analisis pasar hingga strategi bisnis koperasi. Kemenangan ini merupakan bukti nyata atas upaya keras dan kolaborasi erat antara anggota Kopma Padang Bulan.
Tidak hanya itu, keberhasilan ini juga tidak lepas dari dukungan penuh Pembina, Ibu Sri Andriani, S.E., M.Si. Para anggota koperasi telah bekerja sama dalam berbagai program pelatihan dan kegiatan peningkatan kapasitas selama beberapa bulan terakhir untuk mempersiapkan kompetisi ini. Partisipasi aktif dan dukungan penuh dari seluruh anggota koperasi merupakan faktor kunci dalam meraih prestasi ini.
Prestasi ini tidak hanya membanggakan, tetapi juga diharapkan dapat memperkuat posisi Kopma Padang Bulan sebagai pusat koperasi mahasiswa yang berprestasi di tingkat nasional. Keberhasilan ini membuktikan bahwa dengan semangat kebersamaan dan kerja keras, mahasiswa dapat mencapai hasil yang luar biasa dalam mengelola koperasi dan memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.

Lebih Lanjut »
Ratusan Calon Musyrif-Musyrifah Ikuti PSDM 2024
Kamis, 1 Agustus 2024 . in Berita . 181 views
7454_psdm.jpg
Foto Bersama Rektor, Mudir, Pengasuh dan Murobbi/ah MSAA

HUMAS UIN MALANG - Sebanyak 351 calon Musyrif/ah Ikuti PSDM 2024 dengan berbusana hitam putih lengkap dengan almamater UIN Malang (1-2/8).

PSDM merupakan Pengembangan Sumber Daya Musyrif/ah yang rutin dilaksanakan setiap tahun dengan berbagai rangkaian acara hingga pelantikan di hari kedua.

7459_djejwk.jpg

Dalam Aula Rektorat Lt.5 yang dipenuhi calon Musyrif/ah, Rektor UIN Malang, Prof. Dr. H. M. Zainuddin, M.A mengucapkan selamat kepada semua yang telah terpilih. "Dari 800 pendaftar, hanya 351 yang diterima sebagai calon musyrif/ah. Selamat dan kalian harus bersyukur atas kesempatan ini," ujarnya.

7461_izzuddin.jpg

Mudir Mahad, Dr. Kyai Ahmad Izzuddin, M.Hi menjelaskan bahwa sebagai musyrif/ah harus menularkan segala kreativitas dan kehalian yang dimiliki. "Apapun keahlian yang adek-adek miliki harus disalurkan kepada mahad dan mahasantri," jelasnya.

"Musyrif/ah tak hanya berfokus untuk mendampingi mahasantri, namun juga harus bisa memberikan waktu kepada dirinya sendiri," imbuhnya.

"Salah satu rangkaian acara PSDM yang membedakan dengan tahun lalu adalah adanya materi rukyah karena ini sangat penting mengingat bahwa ada makhluk yang bisa dilihat secara fisik, maupun non fisik. Sebelum mahasantri di rukyah, musyrif/ah nya harus di rukyah terlebih dahulu," humornya.

 

Reporter: Edy Hyto

Fotografer: Santoso

 

 

Lebih Lanjut »
Rumah Jurnal PPI Dampingi Jurnal Neutrino Menuju Scopus
Kamis, 1 Agustus 2024 . in Berita . 179 views
7453_submit.jpg


HUMAS UIN MALANG– Kepala Pusat Publikasi Ilmiah LP2M Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang, M. Anwar Firdausy, melakukan pendampingan secara langsung kepada tim Jurnal Neutrino untuk proses pengajuan ke Scopus. Kegiatan yang berlangsung di Rumah Jurnal, Gedung Perpustakaan Pusat lantai 1 ini, langsung dipandu Rohmani Nur Indah Ketua Rumah Jurnal. Hadir juga Pengelola jurnal Neutrino Utiya dan Qusyairi serta Umayyatus Syarifah Pimred Jurnal Ulul Albab beserta Nida staf PPI Kamis, 1 Agustus 2024.
M. Anwar Firdausy menjelaskan bahwa mempublikasikan artikel atau jurnal di database internasional seperti Scopus merupakan pencapaian yang sangat diidamkan oleh banyak peneliti dan akademisi. "Prosesnya tidak mudah, butuh strategi yang efektif agar berhasil lolos di Scopus," jelasnya. Ia menambahkan bahwa strategi tersebut mencakup memperkaya tulisan dengan referensi yang relevan, penulis yg ber-high index dan menghindari plagiarisme.
Tim jurnal sebelumnya telah bekerja keras untuk mempersiapkan pengajuan ini, dan alhamdulillah proses submit telah dilaksanakan mulai pukul 10.30 WIB di Rumah Jurnal. Sebagai Kepala PPI M. Anwar Firdausy mengharapkan dukungan dan doa agar proses pengajuan ini dimudahkan oleh Allah SWT. "Mohon doanya sehingga Jurnal Neutrino terindeks Scopus dan dapat menambah jumlah jurnal yang terindek scopus di UIN Malang serta mampu meningkatkan reputasi kampus ini menjadi unggul dan bereputasi internasional," ujarnya.
Kegiatan ini menunjukkan komitmen UIN Maulana Malik Ibrahim Malang dalam mendukung publikasi ilmiah dan peningkatan reputasi internasional melalui karya-karya yang berkualitas dan terindeks di database bergengsi seperti Scopus.

Lebih Lanjut »

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI
MAULANA MALIK IBRAHIM MALANG
Jalan Gajayana No. 50 Malang 65144
Telp: +62-341 551-354 | Email : info@uin-malang.ac.id

facebook twitter instagram youtube
keyboard_arrow_up